Thursday, March 5, 2009

Afgant, Presiden dan Wakil Presiden BEM Kema Unpad Terpilih 2009/2010

Laporan oleh: Ratih Anbarini

[Unpad.ac.id, 4/03] Pasangan nomor urut dua, Ahmad Fakhruddin dari Fakultas Teknologi Industri Pertanian (FTIP) dan Mei Susanto dari Fakultas Hukum (FH) atau disingkat Afgant, akhirnya terpilih sebagai presiden dan wakil presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Keluarga Mahasiswa (Kema) Unpad periode 2009/2010. Pasangan ini meraih 7.009 suara, mengalahkan pasangan nomor urut satu, Guruh Muamar Khadafi dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) dan Bagja Nugraha dari FH yang hanya memperoleh 3.697 suara.

Koordinator Humas Pemilihan Raya Mahasiswa (Prama) Unpad, Sugih Maulana, Rabu (4/03) mengatakan, hingga hari terakhir pencoblosan terkumpul sebanyak 11.225 suara. “Lebih dari 500 suara abstain dan tidak sah,” kata Sugih. Jumlah suara yang abstain dan tidak sah ini, lanjut Sugih, dinilai lebih baik dibandingkan tahun lalu. “Kemungkinan kesalahan lebih banyak, mengingat cara pelipatan kertas suara tidak diperhitungkan. Sementara tahun ini pelipatan kertas suara sudah dibuat seperti model yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum,” ujar Sugih.

Sementara itu, pengumuman hasil Prama Unpad ini akan dilakukan pada Kamis (5/03) dengan menyebarkan pamfet dan baligo di setiap fakultas di lingkungan Unpad. “Presiden dan wakil presiden BEM Kema Unpad akan dilantik dan melakukan pidato pertamanya di hadapan peserta kongres yang dilaksanakan pada 13, 14, dan 15 Maret 2009,” kata Sugih.

Meskipun secara keseluruhan proses pelaksanaan Prama Unpad dinilai sukses dan berjalan lancar, namun diakui Sugih, kekurangan dan evaluasi masih tetap ada. Misalnya, tahun ini terjadi pengurangan 375 suara. “Tahun lalu bisa tercapai hingga 11.600 suara,” lanjut Sugih.

Dijelaskan, pengurangan suara tersebut disebabkan kurangnya waktu pencoblosan yang hanya diselenggarakan selama empat hari (23-26/02). Sementara tahun lalu, waktu pencoblosan dilakukan selama satu minggu dan masih ditambah dua hari. Selain itu, waktu untuk memperkenalkan kandidat juga dinilai sangat singkat, sehingga target suara sebanyak 13.000 hingga 15.000 suara tidak dapat tercapai. “Singkatnya waktu penyelenggaraan Prama ini karena kami harus mengejar waktu untuk kongres,” ujar Sugih.

Sugih menyarankan, untuk pelaksanaan Prama tahun depan, panitia diharapkan dapat menjalin hubungan lebih baik dengan panitia Tempat Pemungutan Suara (TPS) di setiap fakultas. Hal ini penting agar tidak terjadi peristiwa absennya sejumlah fakultas seperti pernah dikatakan sebelumnya. Ia juga menyarankan untuk mengatur waktu pelaksanaan rangkaian Prama, sehingga tidak lagi dilakukan dengan waktu yang singkat seperti terjadi tahun ini. (eh)*

Friday, February 27, 2009

Pengumuman Presiden BEM Kema Unpad Dipastikan Mundur

Ada berita baru nih teman-teman. .

Menurut Laporan oleh: Ratih Anbarini

[Unpad.ac.id, 27/02] Pengumuman siapa yang akan menjadi presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Keluarga Mahasiswa (Kema) Universitas Padjadjaran (Unpad) periode 2009/2010 dipastikan mundur dari jadwal yang ditetapkan sebelumnya. Panitia Pemilihan Raya Mahasiswa (Prama) Unpad yang sebelumnya menjadwalkan pengumuman pada Sabtu (28/02) harus mundur hingga Senin (2/03).

Demikian disampaikan Koordinator Humas Pemilihan Raya Mahasiswa (Prama) Unpad, Sugih Maulana, Jumat (27/02). Mundurnya jadwal pengumuman ini, kata Sugih, disebabkan absennya sejumlah fakultas dalam pelaksanaan pencoblosan. Fakultas yang dimaksud adalah Fakultas Geologi, Program Ahli Administrasi Perusahaan (PAAP) Fakultas Ekonomi (FE), Program Ahli Administrasi (PAA) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Fakultas Ilmu Komunikasi (Fikom) Kampus Bandung, dan Fakultas Kedokteran. Dari empat hari pelaksanaan pencoblosan (23-26/02), kelima fakultas tersebut hanya menggelar selama tiga hari. Sugih menjelaskan, ini terjadi karena kondisi kelima fakultas tersebut dinilai tidak kondusif untuk pencoblosan.

“Untuk itu kami akan menggelar pencoblosan kembali pada Senin di fakultas-fakultas tersebut,” jelas Sugih sambil menambahkan bahwa penghitungan dan pengumuman presiden BEM Kema Unpad yang baru akan diumumkan pada hari yang sama.

Lebih lanjut Sugih menjelaskan, secara umum pelaksanaan pencoblosan dan penghitungan suara berlangsung lancar. Hingga Kamis (26/02) terkumpul sebanyak 10.000 surat suara. Pengumpulan suara yang pada awalnya ditargetkan sebanyak 11.000 suara, jelas Sugih, ditambah menjadi 13.000 hingga 15.000 suara. Ia mengaku cukup optimistis target ini dapat tercapai.

Sementara untuk mekanisme pencoblosan, lanjut Sugih, diserahkan sepenuhnya pada panitia pemungutan suara yang ada di setiap fakultas. Mekanisme pencoblosan ini biasanya dilakukan dalam dua cara, yaitu mendirikan Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan mendatangi mahasiswa secara langsung. “Ini kami lakukan mengingat kurangnya kesadaran politik mahasiswa Unpad dalam menyukseskan Prama ini,” kata Sugih.

Pemilu Raya BEM Kema Unpad tahun ini diikuti dua kandidat yang memperebutkan kursi presiden BEM Kema Unpad yang saat ini masih dipegang Gena Bijaksana dari Fikom Unpad. Menurut Sugih, hingga perhitungan terakhir, tercatat pasangan dengan nomor urut dua, Ahmad Fakhruddin dari Fakultas Teknologi Industri Pertanian (FTIP) dan Mei Susanto dari Fakultas Hukum (FH) unggul sementara atas pasangan dengan nomor urut satu, Guruh Muamar Khadafi dari Fisip dan Bagja Nugraha dari FH. (eh)*

Thursday, February 26, 2009

Welcome FPIK UNPAD

Selamat datang semua untuk mahasiswa UNPAD (Universitas Padjadjaran) FPIK (Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan).
Khususnya untuk FPIK 2006 Kelas C. .

Blog ini sengaja saya buat untuk mengetahui perkembangan-perkembangan apa saja yang ada di FPIK UNPAD dan hal-hal lainnya. .
Untuk kelanjutan dan kelancarannya dimohonkan untuk setiap mahasiswa bisa memberikan komentar-komentar yang akan saya tulis, dan anda mendaftar/mengikuti blog ini. .
Caranya mudah saja :
  • Di sebelah posting tersebut anda semua akan melihat followers
  • Nah klik ikuti (follow) atau masuk (sign in) untuk mendaftar jadi pengikut blog ini
  • Selanjutnya anda tinggal memasukan email anda lewat yahoo
  • Berez deh. .
Blog ini akan di update setiap kali ada hal yang akan diperbincangkan. .

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Blogger Templates